ASN BSIP Sultra menerima penghargaan Satyalancana Karya Satya
Kendari - Bersamaan dengan upacara tanggal 17 April 2024 memperingati hari kesadaran nasional, beberapa ASN BSiP Sultra menerima piagam penghargaan dari presiden RI. Adapun karyawan BSiP Sultra yang menerima penghargaan, yaitu :
1) Dr. Abdul Wahab, SP, MP. menerima Satyal Lancana Karya Satya X tahun,
2) Samrin, SP, MP. menerima Satya Lancana Karya Satya X tahun,
3. Muhammad Adlan Larisu, SH, SP, M.Si. menerima Satya Lancana Karya Satya XX tahun,
4. Risal Wahab menerima Satya Lancana Karya Satya XX tahun
5. Lamunadi, A.Md, menerima Satya Lancana Karya Satya XX tahun,
6. Normayani, menerima Satya Lancana Karya Satya XX tahun
7. Hariyati, AP. menerima Satya Lancana Karya Satya XX tahun.
Berdasarkan kepres no 4 tahun 2024 tanggal 1 Pebruari 2024 tentang penganugrahan Satya Lancana Karya Satya sesuai dengan pasal 22 peraturan pemerintah nomor 35 tahun 2020( lembaran negara tahun 2010 nomor 43, tambahan lembaran negara Republik Indonesia nomor 5115) sebagai penghargaan kepada PNS yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan terhadap Pancasila, Undang Undang Dasar negara Republik Indonesia tahun 1945, negara dan pemerintah serta dengan penuh pengabdian, kejujuran , kecakapan dan disiplin secara terus-menerus paling singkat X dan XX tahun.
Semoga dengan penghargaan ini dapat menjadi penambah semangat dan motivasi dalam bekerja sedangkan bagi yg belum mendapatkan juga sebagai motivasi dan semangat dalam bekerja untuk berusaha memperolehnya.