Program Pompanisasi Optimalkan Pengairan Sawah di Tongauna
Konawe - 16 September 2024, Tim Perluasan Areal Tanam (PAT) Wilayah Konawe, Sultra bergerak ke Desa Asao Kecamatan Tongauna untuk memastikan penyaluran pompa.
Tim mengecek bantuan 1 unit Pompa berukuran 6 inci yang telah diterima oleh kelompok tani (Poktan) Ambinosala di desa Asao. Luas areal PAT wilayah ini seluas 26 hektare.
Pada kesempatan Ini, kepala BSIP Sultra, Dr. Abdul Wahab, SP, MP selaku penanggung jawab tim PAT wilayah Sultra turun langsung mengecek secara fisik dan mengoperasikan mesin bantuan pompa didampingi LO PAT Kab. Konawe, Samrin, SP., MP.
Menurut Sulaemin, ketua poktan Ambinosala selama ini masih mengandalkan pompa untuk mengolah lahan sawah mereka.
Untuk lebih memaksimalkan penambahan tanam dengan bantuan pompanisasi, poktan ini akan memanfaatkan sumber pengairan sekitar lahan persawahan yang berasal dari aliran Kali Analahambuti.
Kepala balai meminta Petani penerima bantuan pompa untuk mengoptimalkan pengolahan lahan sawah mereka kedepannya dengan adanya tambahan alsintan berupa mesin pompa 6 inci ini.
Lebih lanjut kepala balai berharap petani dapat merawat dan menggunakan pompa ini dengan baik demi meningkatkan produktivitas padi sawah di wilayah ini.