
Tim Satgas Swasembada Pangan BSIP Sultra Koordinasi Terkait Identifikasi dan Verifikasi Irigasi
Bombana – 13 Desember 2024, Dalam rangka melaksanakan instruksi Presiden terkait percepatan percepatan pencapaian swasembada pangan nasional, BSIP Sultra mengambil langkah cepat dengan melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah di wilayah-wilayah potensial pangan di Sultra diantaranya dengan Pemkab Kabupaten Bombana.
Kepala Balai, Dr. Abdul Wahab, SP., MP., bersama tim Swasembada Pangan BSIP Sultra berkoordinasi dengan Bupati Bombana untuk membahas pengidentifikasian kebutuhan fasilitas Irigasi. Fasilitas irigasi diketahui menjadi elemen penting dalam perluasan areal tanam dan peningkatan produktivitas. untuk itu Kepala BSIP Sultra meminta agar Pemda Bombana segera mengidentifikasi kebutuhan pembangunan, peningkatan atau rehabilitasi jaringan irigasi di wilayahnya.
Adapun sasaran identifikasi kebutuhan jaringan irigasi meliputi inventarisasi pembangunan dan peningkatan/rehabilitasi jaringan irigasi primer, sekunder, tersier, normaliasi saluran, Pembuatan/peninggian tanggul, perbaikan pintu air, parit, embung, kebutuhan sumur dangkal dan sumur dalam di daerah lahan sawah tadah hujan dan irigasi perpompaan/perpipaan.
Pj. Bupati Bombana, Drs. Edy Suharmanto, M.Si menyatakan siap berkomitmen penuh mendukung program strategis nasional dalam sektor pertanian khususnya dalam pencapaian swasembada pangan ini.
Dari pertemuan ini disepakati agar segera melakukan survey CPCL untuk mengidentifikasi dan memverifikasi lokasi fisik atau keberadaan dan permasalahan infrastruktur sistem irigasi yang ada saat ini di Kabupaten Bombana. Hal ini untuk mempermudah identifikasi kebutuhan dalam pengelolaan sistem irigasi tahin 2025 mendatang.