
TK Islam Abdulah bin Masud berkunjung ke BRMP Sultra
Kendari - Taman Kanak-kanak (TK) Islam Abdulah bin Masud berkunjung ke BRMP Sultra pada Kamis (15/5) dalam rangka pembelajaran luar sekolah atau outing class bertema pertanian.
Kunjungan ini diterima oleh Ketua Tim Kerja Diseminasi Penerapan Standar Instrumen pertanian didampingi Penyuluh dan tim humas BRMP Sultra.
Tujuan kunjungan ini sendiri untuk memperluas pengetahuan dan diharapkan mendapatkan pengalaman utk mendorong minat dan kesadaran anak sejak dini tentang pertanian. Hal ini disampaikan oleh kepala sekolah TK Islam Abdullah bin Masud, Ibu Satmawati, S.Pd dalam acara penerimaan kunjungan di Aula BRMP Sultra
Sementara itu Ketua Tim Kerja Diseminasi Standar instrumen Pertanian, Muhammad Adlan Larisu, SH, SP, M.Si mewakili manajemen BRMP Sultra menyambut baik kunjungan kali ini dan berharap anak-anak dan pendamping pihak sekolah tercapai tujuan pembelajarannya dan puas terhadap pelayanan yang diberikan.
Adapun jumlah siswa berjumlah 30 orang dan akan melakukan kegiatan pengamatan berbagai jenis atau koleksi tanaman yang tersedia di kebun Agrostandar BRMP Sultra serta memberi pakan ternak kambing di kandang pemeliharaan.
Ikut mendampingi mahasiswa magang MBKM Faperta Universitas Haluoleo sebagai penyuluhan sekaligus bentuk implementasi pengabdian kepada masyarakat.